Pada tanggal 04 Oktober 2024 yang lalu, GuruInovatif.id berhasil menyelenggarakan webinar bersertifikat Guru Inovatif Class ke-109 dengan topik “Mengoptimalkan Karir Mengajar melalui PPG bagi Guru Tertentu”. Webinar ini menghadirkan narasumber Tubagus Arayyan, M.Pd., selaku trainer GuruInovatif.id.
Perubahan Nama PPG Dalam Jabatan dan Aturan Umum dalam Mengikuti UKPPPG
Di awal sesi, pemateri menyatakan bahwa program Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan atau PPG Daljab telah berganti nama menjadi PPG bagi Guru Tertentu. Hal dilakukan karena adanya perubahan pola yang saat ini difokuskan ke dalam Platform Merdeka Mengajar (PMM).
Beliau juga menerangkan aturan umum bagi peserta yang akan mengikuti UKPPPG yang terbagi menjadi dua aturan, yakni:
Aturan dalam ujian tertulis
Peserta wajib mematuhi peraturan sebagai berikut:
Peserta wajib menandatangani pakta integritas.
Peserta wajib mengikuti Ujian tertulis sesuai jadwal.
Peserta wajib menyiapkan perangkat ujian sesuai kebutuhan.
Peserta wajib berpakaian sopan dan rapi (tidak memakai baju atau celana berbahan jeans dan/atau kaus, tidak memakai pakaian ketat), serta bersepatu tertutup.
Peserta wajib membawa dan menampilkan identitas diri (KTP dan kartu pendaftaran).
Peserta tidak boleh melakukan kecurangan dalam bentuk apapun.
Baca juga:
Urgensi Dibalik Penetapan 4 Kompetensi yang Wajib Dimiliki Guru
Aturan dalam ujian kinerja (Ukin)
Peraturan yang harus dipatuhi peserta saat mengikuti Ukin antara lain:
Peserta wajib menandatangani pakta integritas bermaterai untuk Ukin.
Peserta wajib mengikuti tahapan kegiatan Ukin sesuai jadwal.
Menu Tambahan di PMM bagi Peserta UKPPPG
Narasumber juga menjelaskan bila akun Anda termasuk yang diundang untuk mengikuti UKPPPG, maka akan terdapat menu tambahan yang muncul pada akun PMM Anda.
Menu tambahan tersebut adalah “Sertifikasi Pendidik”.
Di dalam menu tambahan ini, akan ada menu agar Anda dapat mengikuti proses UKPPG, yakni menu “Daftar UKPPPG”. Namun, untuk membuka menu tersebut, pendidik harus menyelesaikan semua modul yang sudah ada di dalam menu “Sertifikasi Pendidik” tadi.
Ketika Anda sudah menyelesaikan semua modul namun masih merasa kurang yakin untuk mengikuti UKPPPG, Anda dapat memilih menu “Ikuti Tryout” agar bisa latihan soal-soal UKPPPG.
Merancang Modul Ajar sesuai Ketentuan PPG
Pada penjelasan berikutnya, narasumber menjelaskan beberapa informasi mengenai pembuatan Modul Ajar yang sesuai dengan PGG. Beliau menjelaskan ada 4 komponen minimum yang harus terkandung dalam Modul Ajar, yakni:
Tujuan pembelajaran.
Rencana asesmen.
Langkah pembelajaran.
Media pembelajaran.
Baca juga:
GI Academy #10 : Kupas Tuntas Beasiswa PPG Prajabatan dari Seleksi, Belajar, hingga Ujian Akhir
Narasumber turut memberikan contoh modul ajar yang telah lolos kurasi di tahun 2024. Beliau juga menegaskan saat membuat Modul Ajar, pendidik wajib membuat cover atau sampul Modul Ajar serta menyematkan beberapa logo yang berafiliasi dengan Kemendikbudristek maupun PMM itu sendiri.
Selanjutnya narasumber juga menjelaskan salah satu poin penting yang harus ada di dalam Modul Ajar, yakni identitas umum yang berisikan:
Nama penyusun
Unit kerja
Alokasi waktu
Fase
Elemen
Tujuan pembelajaran
Profil Pelajar Pancasila
Materi
Ingin mengetahui lebih lengkap mengenai isi Modul Ajar yang sesuai dengan PPG? Simak tayangan ulang webinar-nya pada tautan berikut ini!
GuruInovatif.id berkomitmen untuk memacu transformasi pendidikan Indonesia melalui pengembangan kompetensi guru dengan membantu guru dan institusi pendidikan bertransformasi lebih cepat dalam proses pengajaran dan pembelajaran ke arah yang lebih baik dan memberikan inspirasi bagi guru dan praktisi pendidikan dalam ranah memperkaya ilmu pengetahuan. Pantau melalui media sosial kami di https://www.instagram.com/guruinovatif.id/ untuk mendapatkan informasi webinar dan event terbaru yang tak kalah menarik lainnya. Salam Guru Inovatif!
Konsultasikan kebutuhan pelatihan sekolah Anda disini!
Penulis: Eka | Penyunting: Putra