GI Bootcamp #1 | Inovasi AI dan GEMINI untuk Pendidikan Berbasis Teknologi - Guruinovatif.id: Platform Online Learning Bersertifikat untuk Guru

Diterbitkan 18 Okt 2024

GI Bootcamp #1 | Inovasi AI dan GEMINI untuk Pendidikan Berbasis Teknologi

Pada tanggal 15 & 17 Oktober 2024, GuruInovatif.id menyelenggarakan pelatihan online Guru Inovatif Bootcamp (GIB) yang membahas topik "Inovasi AI dan GEMINI untuk Pendidikan Berbasis Teknologi”. Dalam pelatihan ini, GuruInovatif.id menghadirkan Ajeng Arianatasari, S.Pd., sebagai narasumber.

Pelatihan Guru

Event Guru Inovatif

Kunjungi Profile
13x
Bagikan

GuruInovatif.id menyelenggarakan pelatihan online bersertifikat 48JP pada tanggal 15 dan 17 Oktober 2024 Guru Inovatif Bootcamp (GIB). Dalam pelatihan ini, GuruInovatif.id menghadirkan Ajeng Arianatasari, S.Pd., sebagai narasumber yang membawakan topik “Inovasi AI dan GEMINI untuk Pendidikan Berbasis Teknologi”.

Integrasi AI dalam Kehidupan Sehari-Hari

Narasumber menerangkan bahwa dalam kehidupan sehari-hari, kita sudah sering menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) dalam waktu yang lama, namun tidak menyadarinya karena tidak terlihat. Contoh dari penggunaan AI tersebut antara lain, saat menggunakan aplikasi Whatsapp untuk mencari informasi mengenai agenda rapat dan mencari pesan berbintang.

Teknologi yang ada dalam Google Mail (Gmail) juga sudah memakai teknologi AI untuk menyaring spam, mendeteksi upaya phising, hingga merekomendasikan balasan cerdas. Tanpa Anda sadari saat mencari hiburan di dunia maya, kita juga menggunakan teknologi AI ketika menonton video di YouTube. Lalu, video-video yang direkomendasikan oleh YouTube untuk kita tonton selanjutnya juga merupakan bentuk pengaplikasian teknologi AI.

Baca juga:
Kecerdasan Buatan sebagai Inovasi dalam Pendidikan: Peluang dan Tantangan untuk Masa Depan

3 Hal Penting untuk Dipahami saat Menggunakan Teknologi AI

Selanjutnya, narasumber turut menjelaskan 3 hal penting yang patut kita pahami saat menggunakan teknologi AI, yakni:

1. Bias

Seperti perkembangan teknologi baru yang lainnya, hasil dari penggunaan teknologi AI masih memerlukan proses evaluasi. Karena terdapat kemungkinan bahwa hasil yang diberikan AI, memakai data yang bias, sehingga dapat menyebabkan dampak negatif bagi para penggunanya, terutama pada siswa dan guru.

2. Akurasi dan halusinasi

Jawaban atau hasil yang diberikan oleh AI juga memiliki keterbatasan dan tidak selalu akurat. Oleh karena itu, Anda harus tetap mengecek ulang validasi data yang diberikan oleh AI.

GI Bootcamp #1 | Inovasi AI dan GEMINI untuk Pendidikan Berbasis Teknologi

3. Privasi data

Sebagai teknologi yang dapat “belajar”, Anda juga perlu berhati-hati dalam memberikan informasi dalam prompt yang akan diberikan pada AI, terutama informasi yang sensitif seperti data siswa.

Gemini, Layanan Teknologi AI dari Google

Kemudian narasumber menerangkan mengenai aplikasi Gemini. Gemini merupakan layanan aplikasi berupa teknologi AI dari Google yang memiliki kemiripan fungsi seperti ChatGPT dan Microsoft Copilot. Keunikan dari Gemini ini adalah dapat terintegrasi dengan layanan Google lainnya, seperti Google Docs dan Google Sheet.

Saat Anda memberikan prompt pada Gemini, aplikasi ini akan memberikan beberapa opsi draf respon yang berbeda, agar pengguna dapat memilih respon yang sesuai dan terbaik menurut Anda.

Selain itu, Anda dapat menyematkan topik percakapan yang krusial antara Anda dengan Gemini untuk menjaga alur proses kreatif. Karena ide-ide terbaik terkadang membutuhkan waktu dan waktu yang diperlukan untuk menyempurnakannya bisa jadi membutuhkan waktu yang cukup lama.

Baca juga:
Perkembangan Teknologi Semakin Pesat! Anda Harus Tahu Tentang Ini!

Setelah mendapatkan jawaban atau respon dari Gemini, mungkin saja Anda ingin membagikannya kepada orang lain. Anda bisa langsung menekan tombol “Bagikan & ekspor” atau “Share & export” untuk menyalin respon tadi langsung ke layanan Google lainnya seperti Gmail, Google Document, Google Spreadsheet, atau bisa membagikan tautan respon tersebut.

Jika Anda ingin merevisi prompt yang telah diberikan ke Gemini, Anda dapat mengeditnya dan Gemini akan menghasilkan kembali jawaban atau respon berdasarkan revisi prompt yang telah diberikan.

Dalam workshop ini, narasumber juga memberikan praktik beserta tips agar Anda mendapatkan respon atau tanggapan sesuai dengan harapan Anda. Simak praktik dan tips praktis dalam menggunakan Gemini dalam rekaman workshop berikut ini!

GuruInovatif.id berkomitmen untuk memacu transformasi pendidikan Indonesia melalui pengembangan kompetensi guru dengan membantu guru dan institusi pendidikan bertransformasi lebih cepat dalam proses pengajaran dan pembelajaran ke arah yang lebih baik dan memberikan inspirasi bagi guru dan praktisi pendidikan dalam ranah memperkaya ilmu pengetahuan. Pantau melalui media sosial kami di https://www.instagram.com/guruinovatif.id/ untuk mendapatkan informasi webinar dan event terbaru yang tak kalah menarik lainnya. Salam Guru Inovatif!

In House training (IHT) GuruInovatif.id

Konsultasikan kebutuhan pelatihan sekolah Anda disini!


Penulis: Eka | Penyunting: Putra

0

0

Komentar (0)

-Komentar belum tersedia-

Buat Akun Gratis di Guru Inovatif
Ayo buat akun Guru Inovatif secara gratis, ikuti pelatihan dan event secara gratis dan dapatkan sertifikat ber JP yang akan membantu Anda untuk kenaikan pangkat di tempat kerja.
Daftar Akun Gratis

Artikel Terkait

Mengenal Pertanyaan Pemantik, Solusi untuk Memicu Keingintahuan serta Partisipasi Siswa dalam Pembelajaran
2 min
Guru Produktif: Mengintegrasikan Growth Mindset dan Kemampuan Adaptasi
2 min
Webinar "Beasiswa Non-gelar Microcredential”
2 min
Guru Inovatif Conference 2023 : Peran Guru dalam Pembelajaran di Era Society 5.0
3 min
Tak Hanya Berupa Teknologi, Inilah Jenis-Jenis Media Pembelajaran yang Wajib Anda Ketahui!
3 min
Mengenal Kriteria dan Komponen dalam Modul Ajar Kurikulum Merdeka
2 min

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB

Kursus Webinar