Tips & Trik Meningkatkan Keterampilan Wicara Siswa dalam Pembelajaran - Guruinovatif.id: Platform Online Learning Bersertifikat untuk Guru

Diterbitkan 27 Apr 2023

Tips & Trik Meningkatkan Keterampilan Wicara Siswa dalam Pembelajaran

Keterampilan wicara adalah kemampuan seseorang dalam berkomunikasi dengan pemilihan bahasa, gestur, dan pembawaan yang baik. Keterampilan tersebut sangat penting untuk meningkatkan percaya diri dan keberanian siswa dalam berbicara di depan umum.

Refleksi

Redaksi Guru Inovatif

Kunjungi Profile
2292x
Bagikan

Dalam pembelajaran, Bapak/Ibu pasti menyadari bahwa dalam kelas terdapat siswa yang memiliki keterampilan wicara yang baik. Keterampilan tersebut tercermin dari bagaimana ia memilih penggunaan kata-kata, intonasi, vokal, dan bahasa tubuh sehingga mudah dipahami oleh audience atau lawan bicara. 

Kemampuan seorang peserta didik dalam berkomunikasi adalah modal penting bagi mereka untuk maju kepada jenjang karier yang lebih baik lagi. Bagaimana bisa? Iya tentu saja bisa karena kemampuan berkomunikasi diperlukan dalam bidang kehidupan seperti pekerjaan, presentasi, negosiasi, diskusi, dan masih banyak lainnya. Oleh karena itu, sangat penting bagi Bapak/Ibu untuk memperkenalkan langkah-langkah terbaik agar peserta didik menjadi cakap dalam berwicara. Bagaimana caranya? Simak penjelasan di bawah ini ya!

Selayang Pandang

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata wicara diartikan sebagai serangkaian bunyi bahasa yang dipergunakan untuk berkomunikasi; tutur kata; bicara. Abdul Chaer (2010) menambahkan bahwa wicara adalah sebuah bentuk komunikasi verbal yang menyertakan penggunaan bahasa lisan untuk berbicara antara individu atau kelompok dalam interaksi sosial. 

Tips & Trik Meningkatkan Keterampilan Wicara Siswa dalam Pembelajaran
Keterampilan wicara dapat melatih kepercayaan diri siswa (Sumber: Canva)

Berdasarkan uraian di atas, dapat Bapak/Ibu bayangkan bahwa keterampilan wicara erat kaitannya dengan kemampuan berpidato, presentasi, orasi, dan bentuk komunikasi lainnya. Selain itu, salah satu bentuk sederhana dari kemampuan wicara adalah bagaimana seorang peserta didik saat hendak bertanya dan menjawab pertanyaan dalam kelas. Kemampuan tersebut tercermin dari gestur dan pembawaan mereka saat pembelajaran. Lalu, bagaimana tips & trik meningkatkan kemampuan wicara? 

Tips & Trik Meningkatkan Kemampuan Wicara

Dalam keterampilan wicara, hal terpenting yang perlu diperhatikan adalah bagaimana seorang siswa menyusun pilihan kata dan struktur penyampaian yang baik. Komponen tersebut perlu diperhatikan agar Bapak/Ibu dapat menyusun strategi terbaik kepada peserta didik saat mereka hendak berbicara. Berikut merupakan tips & trik yang dapat Bapak/Ibu lakukan. 

1. Mulailah Penyampaian Materi Pembelajaran Dua Arah

Salah satu indikator terpenting dalam upaya meningkatkan kemampuan wicara adalah Bapak/Ibu harus memastikan bahwa setiap siswa terlibat di dalam kelas. Oleh karena itu, sangat penting bagi Bapak/Ibu untuk memulai pembelajaran dua arah. Anda dapat menyajikan video pembelajaran terlebih dahulu lalu sampaikanlah tujuan pembelajaran secara umum. Selanjutnya, mintalah peserta didik untuk menyampaikan pendapat mereka menggunakan bahasa mereka sendiri. Hal tersebut sangat penting agar mereka merasa nyaman saat pembelajaran. Setelah itu, simaklah baik-baik poin-poin dan pembawaan siswa tersebut. 

Pada saat mereka berargumentasi dan menyampaikan pendapatnya, Anda dapat menjadi aktor penting dengan memberikan contoh yang baik perihal bagaimana gestur dan struktur penyampaian yang efektif. Nasihatilah mereka apabila terdapat kata yang tidak efektif, berulang, maupun jeda yang sangat panjang. Komunikasi dua arah ini tidak hanya akan berdampak kepada satu individu saja, tetapi kepada semua siswa dalam kelas itu sendiri. 

2. Praktik Menulis dan Membaca Naskah Pidato dengan Memberikan Tanda Jeda

Salah satu bentuk implementasi dari keterampilan wicara adalah dengan kemampuan seorang peserta didik dalam berpidato. Oleh karena itu, praktik menulis dan membaca naskah pidato adalah langkah yang tepat untuk meningkatkan kepekaan mereka. Anda dapat memulainya dengan membantu mereka memberikan tanda jeda pada setiap bagian naskah. Bantulah mereka untuk melakukan simulasi pidato sembari menulis naskah. 

Melatih siswa dalam menulis sekaligus mensimulasikan apa yang mereka tulis dapat meningkatkan kemampuan mereka dalam berbicara di depan umum. Selain itu pendekatan semacam ini dapat membantu mereka berbicara dengan urutan dan struktur yang baik sehingga apa yang ingin mereka sampaikan menjadi lebih efektif. 

3. Melatih Intonasi dan Vokal melalui Naskah Dialog dan Drama

Keterampilan wicara berkaitan erat dengan pembawaan seorang peserta didik saat berbicara. Siswa yang memiliki intonasi dan vokal yang baik dapat memudahkan lawan bicara menangkap makna yang hendak disampaikan. Anda dapat melibatkan mereka dalam proses pembacaan naskah dialog maupun bermain drama. 

4. Memperkenalkan Peserta Didik Gestur dan Bahasa Tubuh yang Baik

Gestur menjadi poin penting saat berkomunikasi dengan seseorang. Tentu saja lawan bicara akan dapat menerima informasi dengan baik apabila gestur juga baik. Anda dapat memperkenalkan pentingnya kontak mata, posisi tangan, posisi tubuh, dan gerak gerik saat hendak menyampaikan argumen di hadapan semua orang. Tahapan ini dapat Bapak/Ibu mulai dari diri Anda sendiri. Saat mengajar, cobalah untuk mengatur bergerak dengan efektif di dalam kelas, hindarilah ekspresi memelas yang dapat menurunkan antusiasme siswa dalam pembelajaran.

Tips & Trik Meningkatkan Keterampilan Wicara Siswa dalam Pembelajaran
Gestur dan pembawaan menjadi poin penting dalam keterampilan wicara (Sumber: Canva)

5. Perbanyaklah Ruang Kegiatan Publik dalam Aktivitas Pembelajaran

Setelah siswa menyadari bahwa mereka memiliki potensi yang baik dalam keterampilan wicara, tugas Bapak/Ibu adalah menyediakan ruang bagi mereka untuk menunjukkan kemampuan mereka. Hal tersebut dapat dicapai melalui berbagai perlombaan seperti debat antar kelas, lomba cerdas cermat, lomba pidato, dan masih banyak lainnya. Selain itu, Anda juga harus membiasakan peserta didik berdiskusi di dalam kelas saat aktivitas presentasi materi ajar. 

Demikianlah beberapa tips & trik ampuh yang dapat Anda gunakan dalam meningkatkan kemampuan wicara peserta didik. Melalui keterampilan wicara, seorang peserta didik dapat lebih percaya diri dan berani dalam berpendapat. Hal tersebut menjadi modal penting bagi mereka dalam semua aspek kehidupan baik dalam ranah akademik, kerja, maupun sosial. 

Kesiapan seorang peserta didik dalam berbicara dan menyampaikan pendapat menjadi modal penting bagi mereka untuk masa depan. Oleh karena itu, sangat penting bagi Bapak/Ibu untuk dapat menjadi fasilitator terbaik dalam upaya membentuk karakter siswa Indonesia yang tangguh dan berakhlak mulia. Semangat untuk seluruh guru di Indonesia, maju terus pendidikan bangsa! Salam Inovatif!

Ayo bergabung dengan paket membership GuruInovatif.id sekarang! Ini adalah kesempatan terbaik bagi Anda untuk meningkatkan kemampuan serta karir Anda sebagai tenaga pendidik. Dengan bergabung dalam paket membership kami, Anda akan mendapatkan akses ke konten premium yang tidak tersedia bagi pengunjung biasa. Anda juga akan mendapatkan diskon harga untuk produk dan layanan yang kami tawarkan. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan layanan pelanggan prioritas dari tim kami. Jadi, jangan sia-siakan kesempatan ini. Ayo bergabung dengan paket membership kami sekarang juga!


Penulis: Yandi Chidlir
Penyunting: Putra

0

8

Komentar (0)

-Komentar belum tersedia-

Buat Akun Gratis di Guru Inovatif
Ayo buat akun Guru Inovatif secara gratis, ikuti pelatihan dan event secara gratis dan dapatkan sertifikat ber JP yang akan membantu Anda untuk kenaikan pangkat di tempat kerja.
Daftar Akun Gratis

Artikel Terkait

EFEKTIFITAS PEMANFAATAN HIDROPONIC ECO TOWER SEBAGAI BAGIAN DARI KEARIFAN LOKAL RAMAH LINGKUNGAN DALAM MEMINIMALISIR PREDIKSI DAMPAK EL NINO TAHUN 2023
5 min
Makna Hari Kartini Bagi Generasi Muda
3 min
Anda harus Tahu! Penyebab dan Cara Mengatasi Serangan Panik!
3 min
Cara Pendekatan Ke Siswa Introvert di Sekolah
4 min
Menelisik Urgensi Bahasa Inggris bagi Tenaga Pendidik
2 min
Cara Guru Menciptakan & Menjaga Kenyamanan Suasana Kelas

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB

Kursus Webinar