Kebijakan Kurikulum Paradigma Baru, Sudah Siapkah? - Guruinovatif.id

Diterbitkan 11 Feb 2022

Kebijakan Kurikulum Paradigma Baru, Sudah Siapkah?

Kurikulum tidak dapat dilepaskan dari sebuah proses pendidikan. Kurikulum merupakan  seperangkat rencana mata pelajaran dan program pendidikan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran yang diberikan oleh suatu lembaga penyelenggara pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Dalam kurikulum memuat suatu tujuan yang ingin dicapai dalam suatu sistem pendidikan. Untuk itu, kurikulum memegang peranan penting dalam mengarahkan seluruh kegiatan pengajaran dan komponen-komponen kurikulum lainnya.

Berita

Dwita Nurcahyani

Kunjungi Profile
1377x
Bagikan

Kurikulum tidak dapat dilepaskan dari sebuah proses pendidikan. Kurikulum merupakan  seperangkat rencana mata pelajaran dan program pendidikan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran yang diberikan oleh suatu lembaga penyelenggara pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Dalam kurikulum memuat suatu tujuan yang ingin dicapai dalam suatu sistem pendidikan. Untuk itu, kurikulum memegang peranan penting dalam mengarahkan seluruh kegiatan pengajaran dan komponen-komponen kurikulum lainnya.

Kurikulum di Indonesia

Dalam perjalanan sejarah sejak tahun 1945, di Indonesia sendiri telah diberlakukan beberapa kurikulum dalam pembelajaran di sekolah, yakni pada tahun 1947, 1952, 1964, 1968, 1975, 1984, 1994, 2004, 2006 dan terakhir Kurikulum 2013 atau yang lebih populer dengan sebutan K-13. Perubahan kurikulum yang terjadi tersebut tentu disertai dengan tujuan tertentu yang ingin dicapai untuk mendukung transformasi pendidikan di Indonesia.

Mengenal Kurikulum Paradigma Baru

Akhir-akhir ini kurikulum paradigma baru menjadi perbincangan hangat dalam dunia pendidikan. Kurikulum paradigma baru merupakan kurikulum pilihan (opsi) yang dapat diadaptasi dalam satuan pendidikan mulai Tahun Ajaran (TA) 2022/2023. Kurikulum baru ini dinilai lebih fleksibel dan akan berfokus pada materi yang esensial dan tidak terlalu padat materi agar guru mempunyai waktu untuk pengembangan karakter dan kompetensi. Kehadiran kurikulum paradigma baru pada dasarnya adalah untuk melanjutkan arah pengembangan kurikulum yang telah diterapkan sebelumnya (K-13).

Berkaitan dengan perubahan kurikulum, tentunya kurikulum paradigma baru ini menekankan kepada setiap guru untuk terus meningkatkan kompetensinya.

Sebagai dasar, ada 4 kompetensi yang setidaknya wajib guru miliki, yaitu kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian, dan kompetensi sosial. Kurikulum paradigma baru akan menerapkan pembelajaran berbasis proyek (project based learning) untuk mendukung pengembangan karakter sesuai dengan profil pelajar pancasila. Untuk itu, penting bagi guru untuk betul-betul memahami bagaimana rancangan dan cara kerja kurikulum paradigma baru. Meskipun kita ketahui bahwa kurikulum paradIgma baru hanya akan diterapkan di satuan pendidikan yang berminat mengimplementasikannya sebagai alat untuk mendukung transformasi pendidikan. Sekolah akan diberikan keleluasaan untuk memilih dan memodifikasi perangkat ajar yang telah disediakan pemerintah untuk menyesuaikan dengan karakteristik peserta didik atau menyusun sendiri perangkat ajar yang sesuai dengan karakteristik peserta didik dengan proyek-proyek pembelajaran yang relevan dan dekat dengan lingkungan sekolah.

Tertarik ingin mengetahui lebih dalam bagaimana penerapan Kurikulum Paradigma Baru dan hubungannya dalam dunia pendidikan?

ISLTF-52 Urgensi Kurikulum Paradigma Baru dalam Menyongsong Dunia Pendidikan Era Society 5.0
GIC-34 Menyongsong Penerapan Kurikulum Paradigma Baru

 

 

 

0

0

Komentar (0)

-Komentar belum tersedia-

Buat Akun Gratis di Guru Inovatif
Ayo buat akun Guru Inovatif secara gratis, ikuti pelatihan dan event secara gratis dan dapatkan sertifikat ber JP yang akan membantu Anda untuk kenaikan pangkat di tempat kerja.
Daftar Akun Gratis

Artikel Terkait

Bahasa Inggris Jadi Pelajaran Wajib Mulai dari Sekolah Dasar!
3 min
Upaya dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di Indonesia

Dwita Nurcahyani

Feb 15, 2022
3 min
Peluncuran Program Bumi Berdaya Hasil Kolaborasi Antara GuruInovatif.id dan PT Bumi Resources Tbk.
4 min
Mendapat 1jt dengan Afiliasi GuruInovatif !
1 min
Webinar GuruInovatif.id Bersama Sekjen GTK Kemendikbud Sukses Dihadiri Ribuan Guru
1 min
Dihadiri Tokoh Pendidikan Nasional, GuruInovatif.id Sukses Selenggarakan Konferensi Nasional 2022
2 min

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB

Kursus Webinar