HAFECS (Highly Functioning Education Consulting Services) merupakan salahsatu lembaga yang didirikan oleh Yayasan Hasnur Centre. Yaitu divisi di bidang training guru sebagai ikhtiar untuk mendorong percepatan transformasi pendidikan Indonesia melalui pengembangan metode pengajaran di kelas dan metode pembelajaran serta pengembangan kurikulum sekolah.
Ada tiga hal mengapa harus memilih HAFECS sebagai salahsatu platform online learning bersertifikat yang dapat membangun keterampilan mengajar dengan mengikuti kursus maupun webinar, yaitu: 1)Trainer yang menjadi narasumber adalah trainer terbaik di bidang pendidikan 2)Inovasi programnya yang update dan upgrade 3)Interactive training yang ditampilkan pada setiap eventnya.
Sebagai salah satu platform online learning yang ada di Indonesia, hafecs mampu memberikan warna terhadap peningkatan kompetensi guru Indonesia dengan tiga hal yang menjadi ciri khasnya. Dengan demikian guru dari Sabang sampai Merauke memperoleh kesempatan belajar bareng dalam hal peningkatan kompetensi sesuai tema yang diangkat oleh Hafecs. Digitalisasi kursus/pelatihan, workshop, webinar yang dilakukan Hafecs mampu menyasar seluruh penjuru negeri, dan ini tentunya berdampak pada terbantunya pemerataan informasi pendidikan bagi para guru di Indonesia.
Apa yang dilakukan Hafecs bisa menjadi inspirasi dunia pendidikan terutama bagi pemangku kepentingan dan pengambil kebijakan untuk dapat meneladani langkah-langkah positif ini. Bukan tanpa sebab dan alasan, beberapa teman selama ini mengalami kendala terkait sertifikat resmi pelatihan untuk mencukupi kebutuhannya dalam pemenuhan SKP(Sasaran Kinerja Pegawai) di setiap tahunnya. Hafecs memberikan jawaban bekerjasama langsung dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Kota di seluruh Nusantara bahkan Kemenag juga untuk mengimplementasikan program-programnya. Sehingga bagi guru yang aktif, kreatif, dan inovatif dapat memanfaatkan pelatihan online bersertifikat yang diselenggarakan Hafecs. Baik yang free maupun yang premium.
Saya salahsatu dari jutaan guru yang merasakan kebermanfaatan dari Hafecs, terutama pada fitur guruinovatif.id yang memberikan beberapa point berharga bagi saya dan teman-teman guru Indonesia lainnya untuk dapat bergerak dan menggerakkan, berbagi dan menginspirasi, berkoordinasi dan berkolaborasi terkait pendidikan dan pembelajaran yang ada di negara kita. Perubahan yang saya rasakan selama bergabung di Hafecs juga saya tranfer kepada peserta didik saya di lembaga, juga kepada teman-teman guru di komunitas agar memperoleh wawasan untuk juga turut belajar bersama hafecs. Dalam bidang agama, yang namanya belajar atau menuntut ilmu itu hukumnya wajib, sehingga tidak ada kalimat berhenti untuk belajar. Dimanapun, kapanpun, dengan siapapun kita bisa belajar selagi nyawa masih melekat di raga kita.
Terimakasih sekali saya ucapkan kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri khususnya yang telah memberikan rekomendasi untuk kami para guru di Kabupaten Kediri bergabung bersama Hafecs, sehingga kami dapat menimba ilmu dan kebermanfaatan dari beberapa event yang dilaksanakan hafecs.
Mari belajar bersama hafecs untuk mendapatkan terbangunnya keterampilan mengajar dengan mengikuti kursus, webinar dengan trainer dan narasumber yang sangat handal dan kompeten di bidangnya.