Mengenal Roblox, Media Pembelajaran Terbarukan di Era Digital - Guruinovatif.id

Diterbitkan 02 Jan 2023

Mengenal Roblox, Media Pembelajaran Terbarukan di Era Digital

Pembelajaran secara digital merupakan respons terhadap masifnya perkembangan teknologi dan komunikasi dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu bentuk pembelajaran digital adalah pembelajaran robotik melalui permainan edukasi Roblox.

Seputar Guru

Redaksi Guru Inovatif

Kunjungi Profile
2066x
Bagikan

Sistem pembelajaran dalam pendidikan bergerak secara dinamis ke arah yang lebih terbarukan. Pembelajaran terbarukan tersebut diakibatkan karena adanya digitalisasi dalam kehidupan sehari-hari. Digitalisasi pendidikan atau pembelajaran era digital merupakan proses pembelajaran yang memanfaatkan teknologi digital sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran. Teknologi digital tersebut dapat berupa komputer, tablet, ponsel, dan aplikasi pembelajaran. 

Penerapan pembelajaran secara digital bukan tanpa alasan, banyak manfaat yang dapat memberikan wajah baru dalam pendidikan. Dengan teknologi digital peserta didik dapat mengakses sumber belajar yang lebih luas dan fleksibel. Selain itu, hadirnya teknologi dalam kelas merupakan jawaban sekaligus inovasi baru yang dapat memajukkan kualitas pendidikan di Indonesia. 

lX6QFy_mpFmqcP_5_sBs2sbC1eW1axVo87FoqmLx9yfqp--_HHAIdHz1DGsh5ibVaVAIitwCMxoAO2zys4Ynotzeu8hKAoD3G_uqCVSG23lDb67EA69S6XT5eW93wg1vXzhorx1ljcCyjTx1IOxQ_-gtr7j7CnlRW717CSG61js9SPD8NVJYSQsE1oO-MuSqPembelajaran Robotik bagi Peserta Didik (Sumber: Canva)

Salah satu inovasi nyata pembelajaran secara digital adalah pembelajaran robotik. Pembelajaran robotik merupakan pembelajaran yang menggunakan konsep teknologi untuk mengembangkan keterampilan yang diperlukan dalam bidang yang terkait dengan teknologi dan robotik. Secara umum, pembelajaran robotik dapat membantu peserta didik memahami konsep matematika dan sains sebagai jalan terbarukan untuk memecahkan masalah, mengambil keputusan, dan perencanaan berkelanjutan. Ditambah lagi, dari sudut pandang sosial, sistem pembelajaran robotik dapat meningkatkan keterampilan bekerja sama dan kolaborasi. 

Salah satu implementasi dari pembelajaran robotik adalah pembelajaran melalui permainan edukasi Roblox. Apa sih pembelajaran Roblox itu? Apa saja keunggulan dari Roblox? dan  Bagaimana posisinya dalam pendidikan saat ini? Simak penjelasan sampai akhir ya!

Pembelajaran Roblox

Roblox merupakan platform permainan yang memungkinkan pengguna untuk memprogram dan menggunakan berbagai macam permainan yang dibuat oleh pengguna lainnya. Nah, salah satu fitur Roblox yang dapat memicu kreativitas peserta didik adalah fitur Roblox Education. 

c2DNHrNoZQoIhdePm5r31xC-y4JvgnM9M77XNi55U7VSMaNtjMuoktjbpaoLpdl1yhjX2E-Dj1J4kgb4bI_E1DO03G8xmL2Clkc2QB0FSK2oxvaelKN3jz-F1vY8N_WGo5fJJWS7XyPhdjaQlRzs0X__DxpG9HC6tsXTK92PchiPjOOEZ-mEOxfHmH_FPAEKPermainan Roblox (Sumber: https://esportsnesia.com/)

Roblox Education merupakan fitur yang dapat membantu peserta didik belajar konsep seperti pemrograman, matematika, dan sains. Selain itu, sebagai upaya untuk mempermudah tenaga pendidik dan peserta didik dalam memulai pembelajaran, Roblox Educational menyediakan tutorial yang dapat membantu kebutuhan Bapak/Ibu. 

Roblox dapat menjadi alat yang berguna dalam pendidikan dan pembelajaran karena memungkinkan siswa untuk belajar dengan cara yang lebih menyenangkan dan interaktif. Selain itu, Roblox juga dapat membantu siswa belajar tentang konsep yang mungkin sulit dipahami dengan hanya menggunakan buku teks atau pengajaran lisan saja. Dengan demikian, Roblox dapat menjadi alat yang bermanfaat dalam membantu siswa belajar dan mengembangkan keterampilan mereka.

Keunggulan dan Tantangan dalam Pembelajaran Roblox

Pembelajaran Roblox memungkinkan peserta didik untuk lebih kreatif dan inovatif. Banyaknya fitur yang ditawarkan juga memungkinkan peserta didik untuk dapat cepat dan tanggap dalam upaya pemecahan masalah. Kepekaan seperti inilah yang dapat mempermudah mereka berabur dalam kehidupan sosial. Selain itu, ada beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh Roblox, di antaranya. 

  1. Pembelajaran menjadi interaktif

Roblox memungkinkan peserta didik untuk lebih interaktif dalam kelas. Peserta didik menjadi lebih terbuka satu sama lain, berbagi tips dan trik, serta memicu tingkat komunikasi satu sama lain. Dengan demikian, peserta didik menjadi lebih terlibat dalam pembelajaran. Keterlibatan tersebut menjadi motivasi lebih bagi mereka untuk selalu berinovasi dalam pembelajaran. 

  1. Suasana Kelas yang Menyenangkan

Roblox menyediakan berbagai permainan yang menyenangkan. Suasana pembelajaran tersebut dapat membuat peserta didik merasa aman dan nyaman selama di dalam kelas. Suasana tersebutlah yang memberikan dorongan bagi mereka untuk lebih mengeksplorasi berbagai banyak hal baru dalam materi ajar tertentu. 

EZgLlWRiiov_nRc5UwsJAFCgSgWrXywW23QArgFKkSp0Ak2nbUgi1-orTgUDwKUIA_0CZlmVvTT9MM4ljKTJeg2ycNQQJW0qz7EtmIr-sfsaqZk-lgjaNhHHpLZHfklvmPBedzJ1LJilekqnpKwLJrqE4__gRsg_tKX5tve0ps-nfKsF47xNTIGapOWkPFkKPeserta didik bekerja sama dalam upaya memecakan masalah (Sumber: Canva)
  1. Melatih Kepekaan untuk Saling Bekerja Sama dan Berkolaborasi

Sistem pembelajaran robotik memungkinkan peserta didik ke dalam kelompok-kelompok tertentu. Sistem pembelajaran proyek akan memberikan pengalaman berharga bagi mereka. Selain itu, kemampuan bekerja sama menjadi landasan utama terwujudnya pendidikan yang inovatif untuk pengembangan berkelanjutan.

  1. Media Berkenalan dengan Bahasa Pemrograman dan Dasar-Dasarnya

Roblox memungkinkan siswa belajar tentang pemrograman melalui aktivitas yang menyenangkan dan interaktif. Ini dapat membantu siswa memahami konsep pemrograman dengan lebih baik dan mengembangkan keterampilan pemrograman mereka.

Wah, banyak sekali ya yang dapat kita peroleh dari pembelajaran Roblox. Namun, dibalik semua keunggulan tersebut, masih banyak terdapat beberapa tantangan yang harus Bapak/Ibu hadapi. Berikut ulasannya. 

  1. Permasalahan Keamanan dan Privasi

Permainan Roblox yang dilaksankaan secara daring seringkali dimanfaatkan oleh sebagian pihak untuk hal-hal yang tidak diinginkan. Apabila tidak hati-hati, Roblox dapat menjadi bumerang, seperti kebocoran informasi pribadi dan resiko lainnya. Oleh karena itu, diperlukan sebuah edukasi kepada peserta didik, tenaga pendidik, dan orang tua perihal tahapan yang harus dilalui untuk keamanan data. 

  1. Permasalahan Akses dan Teknis 

Permasalahan yang seringkali ditemui saat bermain gim daring adalah koneksi internet. Apabila jaringan sedang tidak stabil maka proses pembelajaran menjadi terganggu. Oleh karena itu, Bapak/Ibu harus memasatikan bahwa peserta didik memiliki akses ke koneksi internet yang baik. Selain itu, pembelajaran dengan Roblox juga memerlukan tambahan biaya yang ekstra dan tidak sedikit. 

Y9IVjqZ7aPJaxRVYkVG47NeJUNDhrwBukEB11PGH.pngPermasalahan sinyal dan teknis lainnya (Sumber: Canva)
  1. Kurangnya Edukasi perihal Pembelajaran Robotik

Pendidikan perihal pembelajaran robotik masih sangat kurang. Hanya ada beberapa sekolah yang memasukkan pembelajaran robotik dalam kurikulum mereka. Padahal, pembelajaran yang berkaitan dengan teknologi menjadi urgensi yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Perkembangan yang masif selalu mendorong semua aspek ke arah yang lebih canggih dan terbarukan. Oleh karena itu, edukasi perihal robotik dan pembelajaran digital perlu disampaikan dalam pembelajaran, baik secara formal maupun non-formal. 

Nah, itulah beberapa informasi perihal pembelajaran di era digitalisasi. Sebagai salah satu upaya mendukung terlaksananya pendidikan yang lebih maju lagi, tim Guru Inovatif.id memberikan ruang pembelajaran “Bikin Dunia Virtual Sendiri dengan Roblox”. Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara Guru Inovatif, Siswa Inovatif, dan Codero. Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi langkah awal terciptanya pendidikan berbasi teknologi untuk kemajuan pendidikan bangsa. 

2o8Ak9CMLid2nLwikFyDXgmDQoNt3D1Vl6A28qSQ.pngKelas Inovasi "Bikin Dunia Virtual Sendiri dengan Roblox)

Owh ya! salah satu langkah yang dapat Bapak/Ibu lakukan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam pembelajaran adalah dengan menjadi Member Premium Guru Inovatif. Selain harganya yang sangat bersahabat, fitur-fitur dan event yang ditawarkan juga relevan dengan kebutuhan Bapak/Ibu dalam pembelajaran. Oleh karena itu, jangan ragu, jangan segan, klik Link Pendaftaran sekarang juga! Selamat belajar bersama-sama!


Penulis: Yandi Chidlir

Editor: Putra

0

0

Komentar (0)

-Komentar belum tersedia-

Buat Akun Gratis di Guru Inovatif
Ayo buat akun Guru Inovatif secara gratis, ikuti pelatihan dan event secara gratis dan dapatkan sertifikat ber JP yang akan membantu Anda untuk kenaikan pangkat di tempat kerja.
Daftar Akun Gratis

Artikel Terkait

TIPS NAIK PANGKAT JABATAN FUNGSIONAL GURU
Mental Guru dalam Dinamika Pendidikan
Inovasi dan Sinergi Warga Sekolah Penuhi Kebutuhan Belajar Peserta Didik di SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta
2 min
Guru Perempuan STW (Setengah Tua), Sehatkah?
GI Academy #9 "Strategi Menjadi Guru Produktif Era 5.0"
2 min
Jangan Membuat Mental Guru Terjegal

Dwi Rahayu, S.Pd.

Nov 30, 2023
3 min

Guru Inovatif

Jam operasional Customer Service

06.00 - 18.00 WIB

Kursus Webinar