Bantuan | Guruinovatif.id - Guruinovatif.id

GuruInovatif.id selalu siap menjadi ruang terbaik bagi Anda untuk dapat bercerita dan mengekspresikan pandangannya dalam pendidikan melalui publikasi artikel. Namun, Anda harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan penulisan artikel sehingga artikel dapat diterbitkan. Apabila Anda telah mengirimkan artikel tetapi tidak terbit maka coba periksa beberapa hal berikut. 

  1. Anda belum mengajukan artikel sehingga tim editor tidak bisa melakukan review, menerima, dan menolak artikel. Oleh karena itu, coba periksa tulisan Anda di laman “Artikel Saya”, apabila masih dalam bentuk draft cobalah untuk melanjutkan di bagian editing. Apabila telah selesai maka klik opsi “Simpan” lalu “Ajukan Artikel. 
  2. Artikel Anda ditolak karena tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan penulisan artikel GuruInovatif.id. Periksalah tulisan Anda di menu “Artikel Saya”, apabila ada perbaikan maka sesuaikanlah tulisan Anda dengan peraturan yang telah ditentukan sebelumnya. 

Apakah panduan ini sangat membantu?